Rachman, Annisa (2023) Pelaksanaan Konseling Adiksi Dalam Mengantisipasi Perilaku Kompulsif Remaja Pengguna NAPZA di Lembaga Rehabilitasi Narkoba Ghana Recovery. Diploma thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI MADURA.
Text
20381092054-SAMPUL.pdf Download (177kB) |
|
Text
20381092054-HALAMAN PERSETUJUAN.pdf Download (94kB) |
|
Text
20381092054-HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (78kB) |
|
Text
20381092054-ABSTRAK.pdf Download (176kB) |
|
Text
20381092054-DAFTAR ISI.pdf Download (42kB) |
|
Text
20381092054-BAB I.pdf Download (258kB) |
|
Text
20381092045-BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (352kB) |
|
Text
20381092054-BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (216kB) |
|
Text
20381092054-BAB IV.pdf Download (604kB) |
|
Text
20381092054-BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (150kB) |
|
Text
20381092054-DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (174kB) |
|
Text
20381092054-PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (125kB) |
Abstract
Kata Kunci: Pelaksanaan Konseling Adiksi, Perilaku Kompulsif, Remaja Penelitian ini dilatar belakangi oleh maraknya penyalahgunaan NAPZA di kalangan remaja dan penyalahgunaan NAPZA memiliki potensi tinggi untuk menimbulkan perilaku kompulsif. Untuk mengantisipasi perilaku kompulsif dapat dilakukan dengan rehabilitasi sosial melalui pelaksanaan konseling adiksi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui secara jelas tentang pelaksanaan konseling adiksi dalam mengantisipasi perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi narkoba ghana recovery. Adapun 3 fokus dalam penelitian ini yaitu: Pertama, Bagaimana gambaran perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi narkoba ghana recovery? Kedua, Bagaimana pelaksanaan konseling adiksi dalam mengantisipasi perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi narkoba ghana recovery? Ketiga, Apa saja kendala pelaksanaan konseling adiksi dalam mengantisipasi perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi narkoba ghana recovery?. Selanjutnya penelitian ini menggunakan pendekatan kulitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Prosedur pengumpulan data diperoleh dari wawancara, observasi, serta dokumentasi. Analisis data diperoleh dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data meliputi ketekunan pengamatan, perpanjangan keikutsertaan, dan triangulasi. Adapun hasil temuan penelitian ini yakni Pertama, gambaran perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi ghana recovery adalah 1. Remaja tidak dapat mengontrol seberapa banyak penggunaan NAPZA, digunakan bisa sampai 1 hari 3 kali, 2. Sering melakukan kesalahan dan mengabaikan tanggung jawabnya sebagai seorang klien, dan 3. Remaja memiliki keinginan untuk memakai NAPZA lagi, untuk membuatnya merasa tenang. Kedua, Pelaksanaan konseling adiksi dalam mengantisipasi perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi ghana recovery yaitu 1. Motivation Interview (MI), tahapan MI meliputi membangun kepercayaan, memberikan motivasi, mendapatkan komitmen remaja untuk berubah, dan tahap terakhir evaluasi pelaksanaan MI. 2. Narcotic Annonymous (NA), terdapat 12 tahapan pemulihan, dan 3. Family Support Group (FSG), Tahap ini meliputi konselor mengadakan pertemuan dengan anggota keluarga, lalu memberi edukasi terkait dengan pemulihan remaja pasca konseling adiksi kepada keluarga pecandu. Ketiga, Kendala pelaksanaan konseling adiksi dalam mengantisipasi perilaku kompulsif remaja pengguna NAPZA di lembaga rehabilitasi ghana recovery seperti, 1. Remaja kurang aktif saat pelaksanaan konseling, 2. Kurang terbuka terhadap konselor, dan 3. Sulit memahami yang konselor sampaikan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam |
Depositing User: | Mr Imam Ghozali |
Date Deposited: | 26 Jun 2024 04:53 |
Last Modified: | 26 Jun 2024 04:53 |
URI: | http://etheses.iainmadura.ac.id/id/eprint/5728 |
Downloads
Downloads per month over past year
Origin of downloads
Actions (login required)
View Item |