Efektivitas Teknik Reward dan Punishment Untuk Meningkatkan Kerjasama Dalam Kelompok Belajar Siswa Kelas VIII D di MTs Miftahul Qulub Polagan Pamekasan

Rodiana, Elvia (2022) Efektivitas Teknik Reward dan Punishment Untuk Meningkatkan Kerjasama Dalam Kelompok Belajar Siswa Kelas VIII D di MTs Miftahul Qulub Polagan Pamekasan. Undergraduate thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI MADURA.

[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_COVER_BKPI.pdf

Download (230kB)
[img] Text
Elvia Rodiana_18381092029_Persetujuan Pembimbing_BKPI.pdf

Download (188kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_LEMBAR PENGESAHAN_BKPI.pdf

Download (303kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_ABSTRAK_BKPI.pdf

Download (9kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_DAFTAR ISI_BKPI.pdf

Download (11kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_BAB I_BKPI.pdf

Download (533kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_BAB II_BKPI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (587kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_BAB III_BKPI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (456kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_BAB IV_BKPI.pdf

Download (730kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_BAB V_BKPI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (189kB)
[img] Text
ELVIA RODIANA_18381092029_DAFTAR PUSTAKA_BKPI.pdf

Download (314kB)
[img] Text
Elvia Rodiana_18381092029_Surat Pernyataan Keaslian Tulisan_BKPI.pdf

Download (232kB)

Abstract

Kata Kunci: Teknik Reward dan Punishment, Kerjasama Kelompok Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kerjasama siswa ketika mengikuti belajar mengajar khususnya dalam kelompok belajar siswa. Dimana siswa cenderung pasif, artinya siswa kurang terlibat dalam kelompok, kurang aktif, enggan memberikan pendapat, sibuk sendiri tidak membantu teman kelompoknya. Kebanyakan siswa menunggu intruksi dari ketua kelompok masing-masing. Kurangnya kerjasama ini merupakan salah satu problem yang kerap terjadi pada siswa ketika masih duduk di bangku sekolah. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah treatment yang diberikan peneliti berupa teknik reward dan punishment dapat meningkatkan kerjasama siswa dalam kelompok belajar. Berdasarkan pemaparan diatas, rumusan masalah yang terkandung dalam kajian penelitian ini, 1) Bagaimana efektivitas teknik reward dan punishment untuk meningkatkan kerjasama dalam kelompok belajar siswa kelas VIII D di MTs Miftahul Qulub Polagan Pamekasan. 2) Apakah ada perubahan yang siginifikan pada skor kerjasama kelompok belajar siswa kelas VIII D di MTs Miftahul Qulub setelah diberikan teknik reward dan punishment. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan rancangan desain one-group pretest-posttest. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari sumber data primer dan sekunder. Sumber data primer dalam penelitian ini yaitu siswa dan guru BK . Sedangkan sumber data sekunder diperoleh dari beberapa dokumen seperti data dari sekolah berupa gambar dan lain sebagainya. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji Wilcoxon non Parametric Dari hasil penelitian di lapangan menunjukkan bahwa: Pertama, teknik reward dan punishment efektiv dalam meningkatkan kerjasama kelompok belajar siswa kelas VIII D di MTs Miftahul Qulub tahun ajaran 2021-2022. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata hasil pretest yaitu 51,0000 dan hasil nilai rata-rata postest sebesar 60,1923. Artinya ada peningkatan nilai rata-rata pretest ke nilai posttest. Kedua, ada perubahan yang signifikan pada skor kerjasama kelompok belajar siswa kelas VIII D. Diketahui nilai Negative Ranks atau selisih negatif antara pre-test dan post-test yaitu 0, baik pada nilai N, Mean Ranks, dan Sum Rank. Nilai 0 ini menunjukkan bahwa tidak ada penurunan dari nilai pre-test ke nilai post-test serta diketahui hasil nilai Asympig Sig 0,000 < 0,05. Sehingga dapat diartikan ada perbedaan yang bermakna pada skor kerjasama kelompok belajar siswa yang mana teknik reward dan punisment efektif untuk meningkatkan kerjasama dalam kelompok belajar siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
Depositing User: Mrs Elhamah Nandika Bintan
Date Deposited: 13 Jun 2023 02:46
Last Modified: 13 Jun 2023 02:46
URI: http://etheses.iainmadura.ac.id/id/eprint/3742

Downloads

Downloads per month over past year

Origin of downloads

Actions (login required)

View Item View Item